ads header

Selasa, 02 Desember 2014

Klasifikasi Tanaman Markisa

0
Klasifikasi Tanaman Markisa – Markisa adalah jenis tanaman merambat yang biasanya tumbuh didataran tinggi, buahnya bulat dan banyak mengandung vitamin, berikut ini klasifikasi tanaman markisa. Nama umum  Indonesia:Konyal, Markisa, buah negeri, pasi. Inggris:     Passion fruit. Melayu: Buah Susu, Buah Selasih, Markisa. Vietnam:  Dao Tien, Qua Lac Tien. Thailand:  Lin Mangkon, Katoklok Farang, Sa. Pilipina:    Pasionaria, Maraflora.
Klasifikasi Tanaman Markisa
  • Kingdom: Plantae (Tumbuhan)
  • Subkingdom: Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh)
  • Super Divisi: Spermatophyta (Menghasilkan biji)
  • Divisi: Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga)
  • Kelas: Magnoliopsida (berkeping dua / dikotil)
  • Sub Kelas: Dilleniidae
  • Ordo: Violales
  • Famili: Passifloraceae
  • Genus: Passiflora
  • Spesies: Passiflora edulis Sims
Batang : Bulat, dengan sulur pembelit, licin, hijau. Daun : Tunggal, berseling, tangkai silindris, panjang 10-15 cm, hijau, helaian daun bentuk jaotung, ujung runcing, pangkal bertoreh membulat, panjang 10-25 cm, lebar 8-15 cm, pertulangan menyirip, permukaan licin, hijau. Bunga Tunggal, di ketiak daun, merupakan bunga sempurna, berhelaian ganda, kelopak lonjong, berlepasan, ujung membulat, panjang 2-3 cm, hijau, benangsari jumlah banyak, ungu, mahkota berlepasan, bentuk oval, ujung membulat, panjang 2-3 cm, ungu. Buah Buni, bulat, diameter 5-8 cm, permukaan licin, sewaktu muda ungu, setelah tua kuning oranye. Biji : Bentuk bulat pipih, berselaput, keras, hitam Akar : Serabut, kuning kecoklatan.
Merupakan tumbuhan yang umumnya ditanam sebagai tanaman buah-buahan terutama di Sumatra dan Jawa pada ketinggian 800-1500 m di atas permukaan laut. Berbunga sepanjang tahun puncaknya di musim kemarau, pemanenan sebaiknya dilakukan pada bul an Juni-September.[kt]